Ibu dan Anak 0 comments on Tips Mengajari Anak Mandiri Dirumah

Tips Mengajari Anak Mandiri Dirumah

5 Cara Dasar Mendidik Anak Agar Tidak Manja, Bisa Mandiri Sejak Dini!

Pernahkah kalian bertanya-tanya apakan anak kalian memiliki kepribadian ganda? Di sekolah  dia mungkin membersihkan mainannya sendiri, memakai sepatunya sendiri dan bertindak sepenuhnya mandiri pada waktu buang air. Namun saat mereka dirumah, dia mungkin merengek setiap kalian memintanya untuk mengambil sesuatu, memaksa kalian untuk bergabung dengannya di kamar mandi dan meminta kalian untuk menyuapinya saat mereka sedang ingin makan.. sebenarnya hal tersebut tidak berarti mereka memiliki kepribadian ganda loh! alasan yang paling sederhan yang membingungkan ini adalah karena anak sedang menguji batasannya dengan kalian, karena dia percaya kalian akan mencintainya apapun yang terjadi. Tetapi itu tidak berarti kalian tidak dapat melakukan beberapa strategi dari puku ataupun dari internet. Kita juga sebagai orangtua harus mendidik anak agar anak daoat menjadi mandiri.

Meskipun anak usia 3 dan 4 tahun masih membutuhkan banyak bantuan orang tua, beberapa orang setuju bahwa anak-anak biasanya dapat melakukan lebih banyak dari yang kita kira. Inilah cara kita mendorong dan mendukung mereka seperti yang dikutip dari berita Kalimantan timur hari ini terbaru:

  • Jangan mengulangi apa yang mereka telah lakukan

Jika anak kalian membereskan tempat tidurnya sendiri, dan pastinya hal tersebut tidak akan dilakukan dengan sempurna seperti saat orang dewasa melakukannya. Tahan diri kalian untuk merapikannya kembali kecuali benar-benar diperlukan. Jangan pernah memperbaiki apa yang sudah dilakukan anak kalian, berikan anak kalian pujian. Dengan memperbaiki hal yang sudah mereka lakukan, hal tersebut hanya akan membuat anak merasa hal yang mereka lakukan adalah usaha yang sia-sia dan mereka cenderung tidak akan melakukannya lagi.

  • Jangan selau membantu mereka

Tahan diri untuk membantu mereka untuk melakukan apa yang mereka bisa lakukan sendiri

Meskipun mungkin lebih cepat dan lebih mudah untuk membantu mereka dalam melakukan suatu hal, tetapi hal tersebut tidak akan membantu dan membuat anak kalian lebih mandiri. Biarkan anak menggunakan sepatu, jaket, pakaian sendiri dan biarkan mereka melakukan hal-hal yang bisa mereka lakukan sendiri agar mereka terbentuk menjadi seseorang yang mandiri.

  • Biarkan anak kalian memecahkan masaah yang sederhana

Jika kalian melihat anak kalian mencoba merakit mainan atau mendapatkan buku dari rak yang bisa dia jangkau jika dia berdiri di bangku, berhentilah untuk membantunya. Selama mereka aman, sebaiknya kalian tidak membantunya. Itu adalah momen pembentukan karakter. Wajar jika kita ingin membuat segalanya menjadi sempurna dan lebih mudah tetapi jika kita melakukannya kita tidak memberikan pelajaran pada anak kita tentang usaha dan kesempatan untuk menuju kesuksesan.

  • Tetapkan tugas sederhana

Menugaskan anak prasekolah kalian untuk tugas rutin dan sederhana akan membangun kepercayaan dirinya dan rasa kompetensinya. Seorang anak yang dipercaya untuk menyiram tanaman atau mengosongkan pengering pakaian, membereskan mainannya sendiri dan hal lainnya kemungkinan besar dia akan percaya bahwa dirinya juga bisa melakukan hal-hal lainnya secara sendiri. Pastikan saja tugas yang kalian berikan dapat dilakukan, bukan pekerjaan yang sulit yang penting adalah pekerjaan yang bisa dilakukan oleh anak prasekolah. Hal ini adalah bertujuan untuk membuat anak kita merasa menjadi bagian dari anggota keluarga yang mampu ikut berkontribusi dirumah.

  • Kembangkan rutinitas yang bisa di prediksi

Anal-anak bekerja sama di sekolah karena mereka tahu apa yang diharapkan dari mereka. Anak-anak pada dasarnya mengikuti rutinitas yang sama setiap hari, jadi mereka dengan cepat belajar apa yang seharusnya merka lakukan dan setelah beberapa saat hal-hal yang rutin mereka lakukan tidak perlu lagi kita ingatkan, kalian juga harus mencoba cara itu dirumah secara perlahan. Meskipun tidak praktis untuk melakukan hal yang sama di rumah, semakin kita konsisten makan akan semakin kooperatif anak kita!

Ibu dan Anak 0 comments on Beberapa Nama Anak Pria dan Perempuan Melayu

Beberapa Nama Anak Pria dan Perempuan Melayu

10 Ide Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Rusia, Manis dan Bermakna Dalam

Setiap orang tua tentunya akan merasa senang jika memiliki anak yang imut dan lucu. Apalagi jika anak tersebut merupakan anak pertama yang selama ini diidam-idamkan. Setelah memiliki anak, salah satu kewajiban orang tua adalah memberikan nama kepada anak tersebut. Memang mencari nama untuk bayi itu gampang-gampang susah.

Nah, bagi anda yang sedang mencarikan nama untuk anak, berikut beberapa nama bayi  pria dan nama bayi perempuan Melayu :

Nama Anak Pria Melayu

  • Aqil Fehmeed Zikri

Aqil sendiri artinya orang yang sangat cerdas/berbakat/bijaksana, Fehmeed artinya  orang yang bijaksana dan cerdas, sedangkan Zikri artinya ingatan.

Aqil : Seorang laki-laki yang cerdas, berbakat, dan bijaksana

Fehmeed : Seorang laki-laki yang bijaksana dan cerdas

Zikri : Ingatan

  • Iffan Yaqeen Reheeq

Iffan sendiri artinya waktu/musim, Yaqeen artinya orang yang memiliki kepastia dan tidak ragu, sedangkan Reheeq artinya cerdas/tampan/elegan.

Iffan : Waktu, musim

Yaqeen : Seorang yang penuh dengan kepastian, tidak ragu

Reheeq : Seorang laki-laki yang sangat cerdas, tampan, dan elegan

  • Taseen Wathiq Qawi

Taseen artinya orang yang selalu mendapatkan pujian maupun penghargaan, Wathiq artinya yang selalu yakin dan tegas, sedangkan Qawi artinya yang kuat dan tegas.

Taseen : Seorang laki-laki yang mendapat pujian atau penghargaan

Wathiq : Seorang laki-laki yang selalu yakin dan tegas

Qawi : Seorang laki-laki yang kuat dan tegas

  • Baiduri Galib Kahrab

Arti dari Baiduri adalah pertama yang sangat indah, Galib artinya beruntung, sedangkan Kahrab artinya batu tampar.

Baiduri : Permata indah

Galib : Umum, beruntung

Kahrab : Batu tampar

  • Buyung Agung Santosa

Butung sendiri artinya anak laki-laki, Agung artinya memiliki kekuatan yang mulia, sedangkan Santosa artinya jaya serta makmur.

Buyung : Anak laki-laki

Agung : Mulia kekuatannya

Santosa : Jaya makmur

Nama Anak Perempuan Melayu

  • Aishah Jana Izzati

Aishah adalah salah satu nama istri Nabi, Jana artinya orang yang memiliki hati yang baik, sedangkan Izzati artinya yang memiliki kehormatan.

Aishah : Salah satu nama istri Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam

Jana : Orang yang memiliki hati yang baik

Izzati : Orang yang memiliki kehormatan

  • Nazra Suriani Zaheera

Arti Nazra adalah cahaya kebahagiaan yang terpancar pada wajah, Suriani artinya perempuan yang bersinar wajahnya seperti matahari, sedangkan Zaheer artinya suatu tumbuhan dengan bunga yang sangat indah.

Nazra : Cahaya dan kebahagiaan dari wajah seseorang

Suriani : Seorang perempuan yang bersinar seperti matahari

Zaheera : Tumbuhan yang berbunga sangat indah

  • Zayana Nayla Arianna

Zayana sendiri artinya orang yang suka menghias dan memperindah dirinya, Nayla artinya orang yang ambisius, sedangkan Arianna artinya perempuan yang suci dan menjaga kehormatannya.

Zayana : Orang yang suka memperindah dan menghias diri

Nayla : Seorang perempuan yang selalu menang, ambisius

Arianna : Seorang perempuan yang suci

  • Hannah Sophia Mahia

Arti dari Hannah adalah perempuan yang bisa menjadi rahmat dan memiliki karunia, Sophia artinya perempuan yang memiliki pengetahuan dan kebijaksanaan, sedangkan Mahia artinya adalah kehidupan dan bumi.

Hannah : Perempuan yang menjadi rahmat, karunia

Sophia : Perempuan yang memiliki pengetahuan dan kebijaksanaan yang luar biasa

Mahia : Kehidupan dan bumi

  • Rufqa Shanzey Zamira

Rufqa artinya orang yang bermanfaat bagi banyak orang, Shanzey artinya perempuan yang sangat indah dan cantik seperti mutiara, sedangkan Zamira artinya perempuan yang tumbuh dengan sehat dan bugar.

Rufqa : Seseorang yang suka memberikan kebermanfaatan

Shanzey : Seorang perempuan yang indah seperi permata

Zamira : Anak perempuan yang tumbuh sehat dan bugar

Bisnis dan Keuangan 0 comments on Bandingkan Kredit HP Pakai Kredivo vs KreditPlus di Elevenia

Bandingkan Kredit HP Pakai Kredivo vs KreditPlus di Elevenia

https://lh4.googleusercontent.com/d4CZBKMaAToypMc_vG7Hm7n9tZYuJEfjDas0pyWMHbixDkUozJ4I3c1eS2dQmSJ-g76B3VmIrTc-nggiaxcx7ixOaSkdin4OAPcFZrwe7CIdV9xYto0Ophn3bq5m4dYIcWyoe4ew

Adakah di antara kalian yang lagi cari layanan kredit HP tanpa uang muka yang terjamin? Yak, di tahun 2020, kredit HP tanpa uang muka mungkin jadi salah satu istilah paling banyak dicari di Google berbarengan dengan “tanpa kartu kredit’. 

“Lha, emangnya bisa kredit HP tanpa uang muka plus tanpa kartu kredit juga?”

Kalo kamu familiar atau udah kenal dengan fintech kayak Kredivo, pastinya kamu tau kalo hal tersebut sangat mungkin. Bahkan, jadi populer digunain orang saat ini buat dapat HP idaman dalam waktu singkat tanpa proses yang ribet. 

Momennya makin pas karena di tengah pandemi, banyak orang butuh gadget, minimal HP yang mumpuni, untuk melakukan aktivitasnya dari rumah. Salah satu contoh nyatanya: orang tua yang nyari HP buat anaknya sekolah daring selama masa pandemi. 

Berbeda dengan aplikasi pinjaman uang online yang jumlahnya lebih dari 150-an saat ini, aplikasi yang nawarin layanan kredit HP tanpa uang muka jumlahnya bisa dihitung jari. Bahkan, nggak sampai 10 yang ada di Indonesia. Nah, Kredivo dan KreditPlus adalah dua di antaranya. 

Yang bikin aplikasi kredit kayak Kredivo dan KreditPlus menarik salah satunya juga adalah karena mereka menggandeng banyak merchant sebagai mitra. Mulai dari yang online sampai offline kayak Tokopedia, Lazada, Bukalapak, Elevenia, sampai Erafone. Dengan kata lain, kalo jadi pengguna aplikasi ini, kita bisa langsung cicilan di merchant rekanannya tersebut. 

Elevenia adalah salah satu e-commerce populer yang ssama-sama “digandeng” sebagai merchant partner oleh Kredivo dan KreditPlus. Dibanding KreditPlus, Kredivo punya lebih banyak mitra merchant yang populer dengan kisaran lebih dari 1.000 merchant partner.

Urusan kredit HP yang harganya mahal, pasti kita semua maunya dapat yang terbaik toh? Maka dari itu, penting untuk ngebandingin layanan kredit HP yang satu dengan yang lainnya sebelum transaksi. Nah di ulasan kali ini, karena Kredivo dan KreditPlus sama-sama jadi metode pembayaran cicilan di Elevenia, saya tertarik buat review keduanya nih dari segi simulasi/sistem cicilan, bunga, dan cara pengajuan.

Perbandingan simulasi cicilan HP Pakai Kredivo vs KreditPlus di Elevenia

Di Elevenia, saya kebetulan pengen nyicil HP Samsung Galaxy A20s yang kisaran harganya Rp 2 jutaan. Kayak halaman e-commerce pada umumnya, Elevenia nampilin berbagai pilihan opsi pembayaran yang tersedia untuk produk yang kita pilih. 

https://lh6.googleusercontent.com/oZcVXm33lWfyOfzruGvxCBNMa-ZXLp7px-gxmSqs9Rhm1cZnj66VziFCvbaOQmOv6_fg4wJLlRjroKMNJHI8vICAdR-9pXywktHUFmjbW3OQ2pqEEYq7EiQJ7lAOEIKzBx5TYmFG

Di laman tersebut, pas banget kan ada info “Cicilan” buat Samsung Galaxy A20s yang dibanderol dengan harga Rp2.499.000 di Elevenia. Kalo mau liat simulasi cicilan, kita tinggal klik aja tombol “Info” di samping kanan yang warna oranye. Hasilnya bakal begini: 

https://lh4.googleusercontent.com/MRQOYmKBQj7vD7L089gxziL70LDX2P3PWGWFJoQ6ErOXA3JXjttNTOj2PTYu0o-ldm6dtFjuJbrZNjN26A4ZoYrTdy2aoER3cg4Npfj7964OJ6MAfi7kq17PdZzrZldBXvUt5keh

Di bagian paling atas, langsung tersedia opsi cicilan tanpa kartu kredit dengan: KreditPlus, Kredivo, dan Indodana. Di bagian bawahnya, juga ada banyak opsi cicilan pakai kartu kredit bank. Tinggal pilih atau klik aja mau yang mana, secara otomatis, simulasi cicilannya bakal muncul. Nah, berikut ini adalah simulasi cicilan yang muncul dengan Kredivo

https://lh4.googleusercontent.com/y8QpwhFU2dPsA8YJssSCrnZG0xdrvTfFc6F2hMtY3Gc7C8s1YQ8Lx9px5swaYOG2uPqEfoVR0ElKNJevsiw18-1RXcm0rxqcq0f7Ly2YYdWdZxcllco8V9JCsDgnaK4-VaTjJp_j

Sementara itu dengan KreditPlus, simulasi cicilannya menjadi seperti di bawah ini: 

https://lh6.googleusercontent.com/pMU9OXIYboKOAt_JyUwf_XWa26JB-ayBTtjUykG4DJP31j4ek0WST6gXaKSKssZ-shyxjIzWtqNS5CO0po_iqHHROCKkfyTp68mFXnkSWgWKo9r-aEmzldCaU4T5fdNOwyLDcs3J

Dibandingkan KreditPlus, Kredivo menyediakan lebih banyak opsi tenor cicilan dengan angsuran yang lebih terjangkau. Contohnya buat tenor 6 bulan, untuk produk yang sama, kalo nyicil pake Kredivo maka angsurannya cuma Rp481.40 per bulan. Sedangkan dengan KreditPlus, angsuran per bulan untuk tenor 6 bulan adalah Rp503.900. Dan hanya 1 opsi tenor yang tersedia. 

Suku Bunga Kredivo vs KreditPlus untuk Kredit HP di Elevenia

Perbedaan simulasi cicilan di atas salah satunya tentu aja karena suku bunga yang dimiliki Kredivo berbeda dengan KreditPlus. Di Kredivo, suku bunga buat kredit HP dan barang lainnya cuma 2,6% per bulan dengan opsi tenor 3/6/12 bulan. Selama limit mencukupi, kredit pake Kredivo nggak dikenakan DP. 

Di KreditPlus, tingkat suku bunga yang berlaku untuk cicilan barang berkisar mulai dari 1,99% sampai 2,75% per bulan. Suku bunganya juga bukan suku bunga tetap namun bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan yang berlaku di KreditPlus.

Berdasarkan simulasi di atas, kalo liat jumlah angsurannya, berarti bunga yang dikenakan untuk HP Samsung Galaxy A20s adalah sekitar 2,7%. Meski bedanya tipis, suku bunga kredit Kredivo lebih rendah dibanding KreditPlus

Syarat Daftar Kredivo vs KreditPlus untuk Cicilan

Sekarang kita bahas syarat dan kriteria yang harus dipenuhi kayak apa sih supaya bisa nyicil di Elevenia pake Kredivo atau KreditPlus? Nah, kalo kalian liat ke gambar di atas, sebenarnya masing-masing dari Kredivo maupun KreditPlus udah nyantumin sekilas syarat dan ketentuannya. 

Di Kredivo, kalo tertarik daftar akun, pastikan kalian adalah: 

  1. WNI yang berusia minimal 18 tahun atau maksimal 60 tahun. 
  2. Punya penghasilan tetap minimal Rp 3 juta per bulan. 
  3. Dan berdomisili di wilayah Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Palembang, Semarang, Bali, Yogyakarta, Solo, Malang, Makassar, Cirebon, atau Sukabumi. 

Sebelum bisa kredit di Elevenia, kalian wajib daftar akun dan punya limit dulu dari Kredivo. Buat daftar, nggak bisa lewat website Elevenia ya melainkan langsung download aplikasi Kredivo di Google Play Store atau App Store. 

Untuk Kredit Plus, syarat daftar untuk bisa cicilan kurang lebih adalah: 

  1. WNI yang berusia minimal 21 tahun atau maksimal 60 tahun. 
  2. Punya penghasilan tetap minimal Rp 1,5 juta per bulan. 
  3. Berstatus sebagai karyawan dengan masa kerja minimal 1 tahun. 
  4. Atau berstatus sebagai wiraswasta/profesional yang telah menjalankan usahanya kurang lebih 2 tahun dalam bidang yang sama. 
  5. Jarak maksimal tempat tinggal atau tempat kerja 30 KM dari Cabang/Pos Kredit Plus. 
  6. Tenor yang berlaku maksimal sampai 36 bulan. 

Salah satu kelebihan KreditPlus adalah minimum syarat penghasilan yang lebih kecil dibanding Kredivo. Yang pasti, setiap fintech kredit online ada plus dan minusnya masing-masing, tinggal disesuaikan aja sama kondisi kita sekarang. 

Berdasarkan syarat di atas, yang lebih cocok dengan profil saya adalah Kredivo. Gimana dengan kalian? Share yuk!